Untuk ke-3 kalinya Cristiano Ronaldo, menerima penghargaan Goal 50 sebagai pemain terbaik dunia

Diatas lapangan North Athletic Field Cristiano Ronaldo dinobatkan menjadi pemenang penghargaan Goal 50 sebagai pesepakbola terbaik di dunia oleh media massa GOAL.com.

Menurut Ronaldo : “Sungguh sangat terhormat bagi saya bisa terpilih menjadi pemain terbaik. Saya sangat berterima kasih. Saya tidak mungkin bisa mendapat penghargaan ini tanpa dukungan penuh dari semua orang di Real Madrid, Klub kami, para pelatih kami, para rekan saya yang sangat hebat dan saya sendiri, kami akan melakukan segalanya untuk dapat memberikan kebahagiaan kepada para pendukung yang sangat luar biasa ini” ujarnya.

Ini merupakan yang ketigakalinya bagi Ronaldo meraih penghargaan tersebut sepanjang karirnya.
Pada musim kompetisi 2008/09 dan 2012/13 ia telah menerima penghargaan yang sama. Diantara 50 pemain terbaik terdapat nama 5 pemain madridista lainnya : James, Ramos, Di María, Bale dan Kroos. “Saya sangat menghargai para penggemar sepakbola tidak hanya atas penghargaan ini tapi juga atas semangat mereka terhadap olahraga ini, yang telah membuat olahraga ini sangat menarik diseluruh dunia”.

Goal 50 diakui sebagai salah satu penghargaan yang kredibel dan dihormati di olahraga karena dipilih oleh situs olahraga terbesar di dunia.

Pemungutan suara dilakukan di akhir musim kompetisi domestik dan internasional untuk mayoritas negara. Lebih dari 600 jurnalis Goal di seluruh dunia memilih 50 pemain terbaik mereka, sehingga memberi pandangan yang benar-benar global. [realmadrid/goal]

Berikut ini Statistik super CR7 selama musim 2013/14.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Untuk ke-3 kalinya Cristiano Ronaldo, menerima penghargaan Goal 50 sebagai pemain terbaik dunia"

Post a Comment

Berikan Komentar Untuk Kabar Real Madrid Di Atas